Sule Damprat Uus dan Ronal yang Pertamakali Singgung Isu Pelawak Sombong di OVJ
taufik mou
September 08, 2023
0
Komedian Sule ikut menanggapi isu pelawak senior sombong yang dituduhkan kepada oknum pelawak Opera Van Java (OVJ) yang viral di media sosial.
Tudingan itu merupakan buntut dari podcast Ormas yang dibawakan oleh Uus dan Ronal Surapradja di kanal YouTube Deddy Corbuzier baru-baru ini.
Mereka membagikan pengalaman saat menjadi bagian dalam acara televisi tersebut. Akibatnya nama pelawak Denny Cagur, Parto, dan Sule ikut terseret.
Di hadapan Denny Cagur, Sule mengaku ikut tersindir lantaran dirinya pernah menjadi bagian dalam acara komedi tersebut.
"Saya juga agak kesindir, zaman OVJ saya juga," kata Sule, dikutip dari kanal YouTube SL Media, Jumat (8/9/2023).
"Tapi yang disebutin contohnya zaman OVJ saya," ujar Denny Cagur.
"Kan ada dua orang, yang satu sama dua, OVJ sekarang, yang satu lagi ngomongnya OVJ dulu," timpal Sule.
Menurut Denny Cagur, sesama komedian harus saling menghargai dan tidak melempar isu yang kemudian membuat kontroversi di tengah masyarakat.
"Saya selalu sampaikan bahwa kita nih sesama komedian harus membangun respek, jangan melakukan hal-hal yang tidak bertanggung jawab. Lempar isu main tinggal gitu aja. Akhinya di bahwa kan jadi ribut," beber Denny Cagur.
"Kasihan penggemarnya saling jotos-jotosan di online," ujar Sule.
Sule menegaskan dirinya tidak ingin dicap pelawak ingin ingin melucu sendiri lantaran konsep OVJ berbeda dengan program komedi lainnya. Ia
"Kita juga sebagai pelaku eks OVJ zaman dulu dibilang katanya pengen melucu sendiri. Tidak, karena konsep OVJ itu berbeda dengan konsep yang lain," tutur Sule.
"Kita kadang-kadang bermain sendiri, melawan arus yang nanti diarahin sama dalang, gitu," sambungnya.
Mantan suami Nathalie Holscher ini pun mengaku telah bertemu dengan Ronal dan hubungan mereka baik-baik saja.
"Kemarin saya sudah bertemu dengan Pak Ronal biasa-biasa saja," aku Sule.
Sule pun menyebut tidak ada perbedaan antara senior dan junior jka sudah berada di atas panggung. Hal itu sontak disetujui oleh Denny Cagur.
"Kita juga selalu ingetin sama anak-anak yang baru main, kalau udah di set lupakan senioritas, semua punya porsi yang sama," kata Denny.
Sule pun menceritakan pengalamannya selama menjadi komedian
“Kalau misalkan bilang cuma pengin lucu sendiri katanya, pengalaman saya mah guys sampai digigit, diinjak punggungnya, sampai digampar, apakah saya pernah menceritakan sesuatu hal itu? Tidak perlu, itu pengalaman pribadi, sakit kami sendiri tidak apa-apa, jadikanlah pemecut buat kita,” ungkap Sule.
"Jangan sampai kita keluarkan kejelekan orang lain," lanjutnya.
Meski demikian, Sule dan Denny tak ingin kisruh ini berlarut-larut. Mereka pun secara terbuka meminta maaf jika telah berbuat kesalahan selama menjadi pemain OVJ.
"Kami mewakili pemain OVJ mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila ada kesalahan. Kita saling support lah, clear ya," pungkasnya.(*)
Tidak ada komentar